Seret Jodoh, Alasan!

Seri: Keluarga

Punya temen yang susah jodoh? Atau punya temen yang sering gonta-ganti jodoh? Bagaimana dulu dengan anda? Sangat-sangat mungkin diantara kita banyak yang memiliki teman-teman seperti di atas. Bahkan ketika kita sudah mencontohkan akan indahnya sebuah keluarga, tetap saja tidak memotivasi teman kita untuk melakukan hal yang serupa dengan apa yang sudah kita lakukan, yaitu menikah.

Untuk melangkah ke jejang pernikahan, bagi sebagian orang akan mengalami goncangan lahir batin, alias bakal bikin maju mundurnya hati untuk memantapkan diri mengarunginya. Banyak alasan, mulai sekedar tampang pas-pasan sampai kondisi ekonomi yang dibawa-bawa. Pernah nggak sih kita dapet undangan pernikahan teman-teman kita, mulai yang dulunya kita kenal pendiam sampai yang kita kenal lebih jelek daripada kita, atau mungkin ada yang lebih cakep dan puinter dibandingkan kita. Tapi lihatlah bagaimana pasangan mereka menurut pandangan kita.

Anda pasti pernah mengalaminya, ketika melihat teman kita yang tak disangka-sangka bisa berani memutuskan untuk melangkah ke pernikahan. Dan pasangannya, ketika kita lihat tak lebih baik dari kita, kita membatin "beruntung dia", atau pas ketika melihat ternyata lebih baik dari kita, kita pun mengumpat, "seleranya kok rendah sih". Tapi itulah hidup kawan, semua sudah diciptakan berpasang-pasangan. Alloh sudah membuat hidup ini indah dengan pasangan-pasangan itu. Ada siang, ada malam, dan tentu kalau mau dicari lagi, pasti ada lebih banyak bentuk pasangan-pasangan yang lainnya. Subhanallah, itulah kebesaran Alloh.

So, kenapa harus susah-susah cari alasan terus... :D